Pemerintah Harus Menambah Ruang Terbuka Hijau - Cidadap Corner
Headlines News :
Home » » Pemerintah Harus Menambah Ruang Terbuka Hijau

Pemerintah Harus Menambah Ruang Terbuka Hijau


BANDUNG, (PRLM).- Pemerintah, baik pusat, provinsi, maupun kota/kabupaten disarankan terus berjuang untuk menambah luasan ruang terbuka hijau (RTH). Secara teori luasan RTH tersebut harus mencapai angka 30 persen dari luas wilayah yang ada. Namun, hingga saat ini target angka persentase luasan RTH tersebut belum tercapai.

Ketua Bandung Creative City Forum sekaligus aktivis lingkungan, Ridwan Kamil mengatakan, ciri-ciri daerah sehat itu harus ada keseimbangan antara pembangunan fisik dan ruang terbuka hijau. Namun, berdasarkan penilaiannya, pemerintah seakan mengabaikan pembangunan ruang terbuka hijau.

"Di kota-kota besar di Indonesia, khususnya di Provinsi Jawa Barat, pemerintah setempat seakan mengabaikan penyediaan ruang terbuka hijau. Soalnya tidak ada daerah di Jawa Barat yang mampu mencapai angka luasan RTH sebesar tiga puluh persen," ujar Ridwan, Senin (3/10).

Akibat kurang tercapainya persentase luasan ruang terbuka hijau tersebut, lanjut Ridwan, kota-kota besar itu cenderung menjadi "kota sakit" ketimbang menjadi "kota sehat".

Dia menjelaskan, di dalam luasan ruang terbuka hijau sebesar 30 persen tersebut, bisa dibangun sejumlah fasilitas publik yang setiap waktu dapat diakses oleh anggota masyarakat. Di antaranya, berupa taman kota, taman alun-alun, dan hutan kota.

Menurut dia, ruang terbuka hijau itu harus dijaga kelestariannya oleh pemerintah dan masyarakat secara bersama-sama. Kuncinya, untuk menciptakan sebuah kawasan menjadi kota sehat, maka pemerintah dan masyarakat harus mengejar target luasan persentase ruang terbuka hijau sebesar 30 persen dengan resapan air 100 persen.

"Saya akan mengusulkan kepada pemerintah kalau ada anggaran di APBN atau APBD untuk membeli tanah yang nantinya difungsikan menjadi RTH. Tetapi ruang terbuka hijau itu keberadaannya harus tersebar. Jika semua ruang terbuka hijau itu luasnya telah mencapai 30 persen, maka daerah itu secara ekologis bisa dinyatakan 'kota sehat'," ungkapnya. (A-198/A-89)***

Sumber: http://www.pikiran-rakyat.com/node/160583
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Iklan

Corner

Featured Posts

Corner

You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Cidadap Corner - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger